disaat itu, ku pernah membayangkan akan hadirnya seorang penolong yang bisa merubah kehidupanku pada wujut yang sebenarnya, seorang penolong yang bisa menunjukan jati diriku tentang siapa aku dan apa tujuan aku dilahirkan,,
yogyakarta tanggal 25 Oktober ini ialah malam idul adha,, ku hanya bisa sedikit merasakan angin luar yang dingin namun terasa hangat karena sentuhan alunan takbir yang menggema di banyak sudut tempat di kota ini. ku sadar bahwa saat ini ku merasa kesepian namun aku sedikit terhibur dengan perasaan yang lain dari biasanya, perasaan khas yang terbawa oleh hembusan suasana hari kemenangan.
sejenak ku melihat lingkungan sekitarku dan kurenungi setiap dinamika kehidupan manusia dan pada akhirnya aku merenungi diriku sendiri sampai pada akhirnya aku dapat menyimpulkan bahwa ku marah dengan sebagian manusia yang hanya mementingkan dirinya dan lupa atas orang lain. ku marah kepada manusia yang membohongi dirinya sendiri melakukan sesuatu yang ia sendiri tidak suka. ku marah dengan diriku sendiri yang tak mampu berbuat apa-apa. hanya terus berenang di samudera pikiran yang semu dan hanya sebagai imaginasi belaka. hanya menjadi fatamorgana yang sebenarnya tak pernah ada. hanya menjadi cermin retak yang tidak merepresentasikan wujud yang sebenarnya, hanya menjadi bayangan yang dikejar namun tak pernah bisa kita sampai padanya.
tapi ku coba menatap hidupku sendiri yang lepas yang bebas dari kungkungan dan pengeruh orang lain, kucoba untuk tidak menjadi orang yang terus bergantung pada orang lain atau menjadi orang yang kerguncang karena orang lain atau menjadi apa pun yang terus-menerus dihantui dan dibelenggu orang lain. saat ini akan ku lepas semua lendir-lendir yang lengket ini, akan ku keluar dari hisapan lumpur hidup ini. akan ku keluar dari lekatnya jaring laba-laba ini. dan saatnyalah menuju kesejukan dengan merasakan angin yang beredar menelusuri seluruh tubuh ini, membawaku melayang terbang tinggi. tak satu pun orang yang dapat menghalangi dan pada akhirnya,,
ini lah aku namun apakah ini aku...